Powered By Blogger

Rabu, 17 Agustus 2011

Senin, 15 Agustus 2011: maunya beli stopwatch. tapi yang dibeli malah.... hahaha :p

Hari ini adalah hari yang benar-benar beda. Beda dari hari senin-har senin gw sebelumnya. Terutama dari segi kuliahnya hahaha karena hari ini adalah hari pertama gw dan teman-teman yang seangkatan dengan gw untuk mengikuti mata kuliah metodik tes. Dimana dari segi berpakaian saja sudah sangat jauh berbeda dengan gaya berpakaian kuliah di hari kuliah biasa hahahaha seperti yang sudah gw katakan kemarin, bahawa semua perlengkapan metodik tes yang sudah gw persiapkan tentu akan gw gunakan pada hari ini. Walau ini bukan pertama kalinya gw berpenampilan rapi, tapi hehe untuk hari ini gw merasa agak gugup hehe :p

Tapi yang jelas hari ini gw tetap bangun pagi. Tuhan memperkenankan gw untuk membuka mata pada sekitar pukul setengah 6 pagi. Begitu bangun, gw sempatkan diri untuk ngulet dan kumpul nyawa selama beberapa menit. Enggak sampai 10 menit dan gw langsung cabut dari kamar tidur menuju ke ruang tengah untuk melakukan cek terhadap e-mail dan sekilas terhadap jejaring sosial hehehe maka dengan segera gw langsung sambangi komputer dan mulai menjelajah ke dalam dunia maya. Buka e-mail dan dengan segera melakukan checking terhadap inbox dan spam. bersamaan dengan itu, gw juga membuka facebook dan sempatkan diri untuk melihat beberapa recent update lalu melihat event.

Selesai dengan e-mail, gw enggak lupa Mengucapkan selamat ulang tahun kepada beberapa teman yang hari ini berulang tahun sesuai dengan notification yang facebook berikan di home screen pada pagi hari ini. Lalu untuk recent update, gw mendapati update status dari ayang Virgine. Menggunakan han gul entah apa artinya tapi tampaknya itu sebuah status yang menyenangkan karena terdapat emot ini :D di akhir status tersebut hehe baguslah kalau Virgine di sana senang, tandanya dia baik-baik saja. Itu berarti doa gw selama ini tidak sia-sia. Semuanya dikabulkan hehehe :) selama kurang lebih satu sampai satu setengah jam gw menjalin kontak dengan dunia maya. Setelah itu sekitar jam 7 pagi ini, semua kontak dalam dunia maya tersebut gw sudahi hehehe

Kembali kontak dengan dunia nyata. Hari ini gw tahu kalau gw akan mulai kelas itu tepat pada jam 10 pagi. Enggak boleh terlambat, karena ini merupakan kelas mentodik tes yang begitu ketat dengan masalah waktu keterlambatan hahaha suka nih gw sama yang ontime macam ini hehehe maka dari itu gw sempat berpikir... Lebih baik gw menyaksikan kartun pagi sampai sekitar jam 8? atau gw langsung mandi dan bersiap untuk ngampus? Menimbang-nimbang sejenak, akhirnya gw putuskan untuk memilih opsi yang kedua hehehe enggak pakai lama, gw langsung masuk ke dalam kamar mandi dan langsung gebyar gebyur hehehehe tapi enggak lupa sebelum itu gw lakukan olah raga ringan. *masih tetap ingin kurus* hahahaha :p

Gebyar gebyur di dalam kamar mandi, selama kurang lebih 15 menit dan akhirnya gw selesai. Begitu selesai, gw langsung masuk ke dalam kamar bokap-nyokap. Buat apa? Buat mengambil semua pakaian kuliah khusus metodik tes yang akan digunakan pada hari ini hahahaha setelah itu gw memindahkan semua perlengakan tersebut ke dalam kamar gw. Barulah setelah itu gw berganti pakaian hahahaha macam orang yang hendak bekerja saja. Menggunakan pakaian formal lengkap dengan dasi hahaha untung saja enggak diminta untuk mengenakan jas juga hahaha kalau iya bisa repot sendiri nanti gw. Bayangkan kalau gw harus naik motor ke kampus tapi pakai jas hahahahaha bisa pakai baju berapa lapis gw hari ini? Hahahaha :p

Enggak menggunakan jas saja, gw sudah mengalami kesulitan untuk mengenakan dasi. Karena terakhir kali gw kenakan dasi secara rutin itu pada saat gw SMP. Sudah berapa tahun berlalu? Dan sekarang tuntutan itu datang kembali hahahaha yaa agak kesusahan juga sih. Tapi pada akhirnya gw bisa menngenakan dasi secara baik dan benar hahaha tapi sebelum gw siap untuk akhirnya berangkat... Di dalam kamar gw sempat rasakan kelabilan lain. Terkait dengan apakah sebaiknya gw membawa baju ganti atau tidak; dan akhirnya rasa malas pun menang. Gw enggak bawa baju ganti hahahaha dengan alasan kalau bawa baju ganti nanti gw akan ribet sendiri hahaha mencoba beradaptasi seharian dengan pakaian formal. Siapa tahu nanti pada saat kerja gw dituntut untuk formal hehe enggak ada yang tahu. Jadi lebih baik kalau dibiasakan *alibi orang males* hehehe :p

Segera setelah siap (termasuk juga cukur jenggot dan kumis), gw keluar dari kamar. Berhadapan dengan cermin besar. Merasa seperti bukan gw yang biasanya hahaha tampak begitu rapi, bak orang kantoran hahaha lengkap dengan dasi. Tapi yang gw suka adalah perpaduan warna yang gw buat untuk pakaian formal ini baik hehehe kemeja biru muda, dengan dasi abu-abu, celana bahan hitam, dan sepatu pantovel hahaha perfecto! :p akhirnya tiba saatnya gw untuk panaskan mesin motut sebelum akhirnya gw bisa berangkat dan tancap gas memulai perjalanan ke kampus pada pagi hari ini hehehe maka dengan segera gw ambil kunci motut yang gw gantungkan di tempat yang sudah gw sedikan di area meja belajar. Setelah itu motut gw keluarkan ke teras.

Sebelum menyalakan dan memanaskan mesinnya, gw sempatkan diri untuk menyapa dan bermain dengan Piyo selama beberapa saat hehe dia hebat sudah mahir dengan permainan lempar tangkap bola lho hehehe :) barulah setelah itu gw nyalakan mesin motut, lalu kembali ke dalam rumah dan sambil menunggu mesin motut panas... Seperti biasa, gw sempatkan diri untuk berdoa pagi. Mengucap syukur atas hari baru yang masih bisa gw rasakan ini dan juga kembali berdoa untuk Virgine. Berharap semoga harinya di Busan, Korea Selatan sana menjadi sebuah hari yang menyenangkan dan penuh kebaikan. Hanya itu doa gw pada pagi hari ini hehehe :)

Selesai berdoa, gw kenakan perlengkapan berkendara (sebenarnya dalam entri lama pun iya. Tapi baru beberapa entri belakangan ini detil aktivitas ini gw cantumkan). Setelah itu gw sempatkan diri untuk pamit sama semua orang di rumah: bokap, nyokap, dan kakak gw yang sudah kembali dari dalam rumah sakit. Tapi masih diperbolehkan bekerja oleh dokter yang menanganinya. Barulah setelah itu gw langsung ke teras. Keluarkan motut dari rumah dan dengan segera tancap gas. Gw mulai perjalanan gw ke kampus pada hari ini dengan pakaian rapi bak pegawai kantoran hahahahaha beruntung jaketnya bisa dizipper sampai leher, jadi gw enggak perlu khawatir baju formal yang gw kenakan pada hari ini akan kotor. Karena ada jaket yang menjadi perisai utamanya hehehe intinya gw berjalan ke kampus dengan pakaian yang khusus dan juga menggunakan mekanisme perlindungan yang khusus pula hahaha macam mau pergi perang aja yaa hahahaha :p

Perjalanan kampus hari ini bisa gw bilang menyenangkan. Bukan lebih karena enggak macet. Tapi lebih karena iklim pada pagi ini sangat sejuk hahaha berasa seperti sedang tidak di Indonesia. Rasa-rasanta seperti sedang ada di Korea (eaaa! Hahaha) tapi itu hanya dari segi iklimnya. Kalau dilihat keadaan lalu lintasnya hahaha yaa tetap ini lalu lintas Jakarta. Beruntung gw selalu gunakan motut kala ingin bepergian ke kampus. Sehingga paling lama gw habiskan waktu di dalam perjalanan itu berada dalam kisaran waktu 30-45 menit hehehehe tapi pada pagi hari ini gw hanya habiskan waktu 25 menit dalam perjalanan menuju kampus. Karena macet yang ada tergolong tidak begitu padat. Masih bisa disiasati dengan selip sana selip sini ahahaha buat apa punya motor kalau yang mengendarai tidak punya jiwa seorang pembalap? Gw punya potensi itu hanya saja itu potensi seorang pembalap sepeda hahaha :p

Akhirnya gw sampai di kampus. Puji Tuhan dengan selamat, tanpa kekurangan sesuatu apa pun. Enggak pakai lama, gw langsung masuk ke dalam parkiran kampus. Tapi terlebih dahulu gw tebus karcis parkirnya sebelum masuk. Setelah itu mencari lokasi parkir yang cukup aman. Barulah setelah itu motut gw parkiran dan selesai parkir gw melepaskan semua perlengkapan berkendara dan menguncinya pada bagian motut yang dibuat untuk itu. Setelah itu gw tinggalkan parkiran dan bergegas untuk keluar dari parkiran menuju ke dalam bangunan utama kampus. Menuju ke gedung C. Gedung dimana setiap mahasiswa psikologi menjadikannya sebagai rumah kedua hahaha karena di sana dengan sangat baik waktu bisa dibunuh dengan beragam aktivitas yang seru-seru pastinya karena biasanya ada teman-teman di sana hehehe

Gw berjalan menuju ke gedung C, dan dengan menggunakan bantuan lift gw mencapai C6. Keluar dari lift dan gw dapati semua bangku meja tidak ada yang menempati. Lantas gw pilih satu spot yang menjadi spot favorit gw untuk kemudian mengambil Hp dan mulai me time hahahaha enggak tahu kenapa yaa sayang rasanya kalau membuang waktu yang ada dengan percuma. Maka sambil mendengarkan lagu, gw barengi dengan me time. Gw sendiri merasa kalau me time di us itu jauh lebih enak dan bisa membuat gw benar-benar merasakan me time. Enggak lantas mager seperti di dalam kamar, kalau gw di rumah hahaha di C6 ini gw bisa merasakan hembusan angin yang haaah sungguh itu nyaman hehehe terima kasih karena Tuhan sudah menciptakan udara hehehe itu sebenarnya tujuan gw. Kenapa gw ingin datang pagi sekali pun kuliahnya siang. Gw ingin me time hehe dan untuk saat ini tempat me time favorit adalah C6 yang semilir dengan hembusan angin hehehe :p

Awalnya gw hanya seorang diri. Tapi lama kelamaan... Satu persatu orang datang silih berganti. Tapi gw enggak peduli. Gw tetap lanjutkan me time. Sampai akhirnya sekitar jam sembilan lewat, beberapa teman datang dan bergabung duduk bersama gw. Angel dan Fellyta mereka keluar dari lift mengenakan pakaian yang sama rapinya dengan gw. Hanya mereka menggunakan formal untuk perempuan. Sementara gw formal untuk laki-laki hehehehe sejenak mereka duduk dan bergabung. Gw sambil tetap me time, sesekali berbincang dengan mereka. Tapi kami tidak melakukan banyak perbincangan. Karena pada awalnya mereka juga tampak sibuk mempersiapkan penampilan mettes (metodik tes) mereka. Ditambah dengan adanya i-pad 2 yang dibawa fellyta membuat kami seperti punya aktivitas masing-masing hahaha maka dari itu gw lanjut untuk me time hehehe :p sampai akhirnya sekitar jam setengah 10 lewat kami kembali berinteraksi untuk main i-pad 2 bersama hahaha

Sampai sekitar jam 10 kurang 15. Akhirnya kamis sudahi semua aktivitas di C6 pada pagi hari ini. Karena seperti yang sudah gw bilang, untuk mata kuliah mettes, keterlambatan sekecil apa pun tidak akan ditolerir. Sekali terlambat, akan dinyatakan gugur dalam mata kuliah ini hahaha akhirnya on time menjadi sebuah hal yang penting. Senang rasanya. Maka dari itu, dengan segera kami semua bersiap. merapikan semua perlengkapan yang sempat dikeluarkan. Begitu juga dengan gw. Mematikan musik dan kembali melakukan pause entri pada me time hehe lumayan sudah banyak elabosrasi yang terbentuk, nanti di rumah tinggal rampungkan sedikit dan gw pun enggak punya hutang entri hehehe *manfaatkan waktu yang ada dengan sebaik mungkin. Jangan biarkan waktu yang ada terbuang dengan percuma. Karena waktu itu adalah hal berharga yang tidak akan pernah memberikan sesuatu secara sama* (hahaha kesurupan apa lagi gw ini bisa berpetuah macam ini :p hahaha)

Akhirnya setelah kami semua selesai berbenah dengan perlengkapan kami masing-masing, kami masuk ke dalam lift dan dengan segera turun di C1 untuk kemudian berpindah gedung ke BKS 2 untuk kemudian masuk ke dalam kelas masing-masing. Pada awalnya dari 6 kelas yang ada digabung dalam dua kelas besar. Gw satu kelas dengan Visi hahaha dan juga bersama beberapa teman yang lain hehe masuk dan hahaha diluar dugaan, tiga kelas yang digabung menjadi satu itu sangat banyak yaa membuat penuh kelas dan bahkan sampai ada yang berdiri di bagian belakang karena enggak dapat bangku untuk duduk hahahaha parah deh pokoknya keadaan kelas gabungan pada pagi hari ini hahahaha *geleng-geleng kepala* tapi untung kelas gabungan ini enggak berlangsung lama yaa

Setelah selesai dengan penjelasan tata tertib dan pembagian diktat, kelas gabungan pun berakhir. Gw masuk ke dalam kelas gw sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan hehehe di dalam kelas kembali mengadakan absensi dan perkenalan dengan lebih intern terhadap dosen dan asdos. Setelah itu, gw masuk ke dalam tahap penjelasan singkat mengenai gambaran mata kuliahnya. Selain itu juga sempat dengarkan cerita pengalaman kerja dari sang dosen hahahaha selama kurang lebih enggak sampai 4 sks sih. Sekitar jam 1. Kelas berakhir hehehe karena enggak ada lagi materi yang harus diberikan pada pertemuan pertama hari ini dan akhirnya kelas tidak diperpanjang lagi. Gw pun ikut rombongan teman-teman keluar dari ruang kelas.

Sekarang yang mau gw lakukan adalah membeli perlengkapan mettes yang kurang. Mulai dari pena 4 warna dan juga stopwatch hahahaha tadinya gw mau cari semua itu sendiri. Tapi pada akhirnya gw mencoba untuk enggak mencarinya seorang diri. Karena saat ingin berjalan dari keluar kelas, gw meilhat Angel dan Fellyta. Pada akhirnya gw mengajak mereka untuk ikut serta, dan akhirnya kami bertiga dengan segera mengarahkan langkah menuju ke gramed plangi. Tapi sebelum itu kami sempat menemani Angel melakukan penarikan uang tunai di ATM. Barulah setelah itu kami memulai perburuan perlengkapan mettes hehehe tapi pada akhirnya setelah sempat melihat-lihat, merasa kalau harganya enggak cocok. Jadinya kami urungkan niat untuk membeli stopwatch. Kami hanya membeli perlengkapan yang lain, seperti pena 4 warna dan isi pensil Hb.

Setelah itu kami juga sempat mampir ke dalam sebuah restoran jepang cepat saji yang menggunakan brand hoka hoka bento. Kami sempatkan diri untuk santap siang bersama. Sambil santap sambil berbincang. Tapi sebelum akhirnya kami santap bersama, kami sempat mengalami kebingungan mau makan dimana. Tapi tampaknya Angel sedang sangat ingin hoka hoka bento. Jadi ya sudahlah gw ikut saja, begitu juga dengan Fellyta. Memesan menu pilihan masing-masing. Gw terakhir memesan, karena harus jaga bangku terlebih dahulu. Banyak yang barang berharga soalnya hahaha ada i-pad 2-nya Fellyta juga jadi enggak apa gw belakangan hehehe tapi toh akhirnya kami tetap santap siang bersama hehehe :p

Setelah santap siang selesai, kami sempat bertemu dengan beberapa dosen yang juga sedang santap siang. Tapi hanya sempat sekilas bertegur sapa. Setelah itu kami semua cabut kembali ke dalam kampus. Fellyta kembali ke dalam kampus, Angel hendak pulang ke rumah, sementara gw... Maunya sih masih tetap mencari stopwatch. Tapi tampaknya alas kaki enggak mendukung gw untuk melakukan perjalanan dalam waktu yang lama hahaha jadinya karena udah keburu sakit kaki gw... Gw putuskan untuk segera pulang saja ke rumah. Mungkin nanti akan kembali mencari setelah berganti dengan alas kaki yang lebih nyaman hehehe gw kembali ke dalam parkiran dan dengan segera keluarkan motut dari sana dan mulai berjalan pulang hehehe

Perjalanan pulang hari ini enggak memakan waktu lama sih. Hanya sekitar 20 menit, gw selesai dengan perjalanan pulang. Begitu sampai di rumah, gw langsung berganti pakaian. Enggak pakai lama, langsung ajak nyokap buat nemenin gw cari stopwatch hehehe tapi sebelum nyokap gw ajak, gw sempatkan diri untuk pergi ke pasar. Meninggalkan jam pada tukang service untuk diservice. Sekalian mencari, kalau-kalau saja tukang service jam itu juga menjual stopwatch hehehe tapi ternyata enggak demikan adanya hahaha akhirnya gw kembali ke rumah dan dengan segera mengajak nyokap untuk pergi mencari dimana stopwatch murah berada hahaha maka hanya sebentar gw singgah di rumah. Setelah itu jalan lagi sama nyokap memulai perburuan stopwatch hehehe

Enggak pakai lama langsung cabut tancap gas, gw langsung jalan dengan motut membawa nyokap serta. Tanpa ragu menentukan arah, kami langsung berjalan menuju bilangan jatinegara. Dimana di daerah sana terdapat banyak sekali toko olah raga yang sifatnya harganya tidak mati hehehe masih bisa ditawar. Itulah kenapa gw ajak nyokap, karena kalau sudah dibantu nyokap untuk menawar... Gw bisa dapat barang yang baik dengan harga yang murah hahaha yaa mungkin itu memang sudah jadi bakat alami ibu-ibu yaa hehehe yang enggak ibu-ibu juga punya kok. Virgine juga punya bakat itu hehehehe (lho? Kenapa jadi Virgine ya? Hehehe :p random) jalan selama beberapa menit. Agak lama karena terjebak macet.

Tapi pada akhirnya gw sama nyokap bisa dengan segera sampai lokasi hehehe langsung parkir dan langsung mulai mencari dimanakah stopwatch murah itu berada. Awalnya masuk ke sebuah toko buku. Tapi saat ditanya apakah toko terkait menjual stopwatch, pramuniaganya berkata kalau stopwatchnya habis hahaha belum beruntung. Coba ganti toko, hasilnya? Ada. Tapi kondisi dan bentuk stopwatch tersebut sama sekali tidak meyakinkan hahaha plastiknya kurang lebih sama dengan plastik ember hahahaha lepas dari toko kedua, saat berjalan... Ehh sendal yang gw kenakan putus hahaha mampir di toko berikutnya. Enggak jual stopwatch, tapi nyokap malah meminta karet untuk memperbaiki sandal gw hahahaha emang nyokap paling bisa deh hahahaha :p

Hingga akhirnya, menyebrang ke sisi lain jalan. Masuk ke dalam toko ke-empat. Masuk dan masih tetap mencari stopwatch. Toko ini menjual. Gw lihat barangnya juga bagus. Masih dalam keadaan tersegel. Membuat gw yakin dengan stopwatch yang dijual oleh toko ini. Tapi, masalah yang masih harus diahadapi dalam pembelian stopwatch sore ini adalah masalah harga. Gw punya perkiraan kalau harga yang ada itu enggak lebih dari 35rb. Sementara toko tersebut menjual stopwatch tersebut dengan harga 50rb. Gw tahu kisaran harganya. Maka dari itu gw tawar. Sehingga pada akhirnya, setelah negosiasi... Terbelilah stopwatch tersebut dengan harga 35rb hahahaha hidup mekanisme tawar menawar! Hahahaha :p selesai dengan pembelian stopwatch, tiba saatnya bagi gw dan nyokap untuk pulang ke rumah hehehe

Tapi... Pada saat sedang bersiap untuk keluarkan motor dari dalam parkiran, enggak sengaja. Benar-benar enggak sengaja, gw melihat ada seorang tukang buku emperan menjual kamus bahasa Korea. Enggak sengaja, tapi entah kenapa gw enggak bisa memalingkan mata dari kamus tersebut. Pada akhirnya gw malah meninggalkan motor dengan nyokap. Seorang diri gw berjalan ke tukang buku tersebut dan hahaha enggak tahu kenapa gw malah membeli kamus bahasa Korea tersebut. Malah sempat lakukan tawar menawar sampai mendapat harga yang cocok pula hahahaha sumpah! Sumpah! Enggak tahu buat apa gw beli kamus itu. Akhirnya setelah membeli kamus itu, barulah gw dan nyokap berjalan pulang ke rumah hahahaha habiskan waktu selama kurang 1 jam di daerah jatinegara, berburu stopwatch hahahaha dan kamus bahasa Korea hehe :p *sampai saat buat entri ini pun, masih enggak habis pikir kenapa beli hahaha*

Tapi akhirnya gw dan nyokap lakukan perjalanan pulang. Begitu sampai di rumah, gw langsung masukkan motor dan berganti pakaian. Setelah itu rebahan di atas ranjang dan enggak pakai lama langsung lanjut me time. Tapi di dalam kepala ini... Gw masih saja berpikir, kenapa gw memutuskan untuk membeli kamus bahasa Korea tadi. Gw me time dari sekitar jam 4. Gw sambi juga dengan berbincang dengan beberapa teman via whatsapp. Juga gw lakukan semua itu sambil menonton tv. Pada akhirnya gw selesai dengan me time. Sekitar jam 6 sore, gw lakukan update blog dan e-book. Semua kegiatan itu gw lakukan dengan cepat, karena gw masih punya keinginan untuk menghafal kata pembukaan dalam mettes hahaha

Pada akhirnya sekitar jam 6 lewat 10, gw selesai dengan semua aktivitas pribadi gw. Kini tibalah saatnya bagi gw untuk mulai menghafal dan membaca kata pembukaan yang terletak di dalam diktat mettes. Membacanya secara berulang hingga akhirnya sisa hari waktu di hari ini gw manfaatkan untuk mempelajari dan menghafal urutan pembukaan pelaksanaan pemeriksaan psikologi secara klasikal hahaha susah susah gampang sih kadang gw mengalami salah ucap, kadang suka lupa dengan apa yang harus diucap hahaha beruntung gw mulai latihan dari sekarang. Jadinya gw tahu bagian mana yang salah dan perlu perbaikan hehehe

Tapi enggak hanya itu saja yang gw lakukan. Terkait dengan kamus Korea yang gw beli sore tadi dengan latar belakang pembelian yang sama sekali enggak jelas, gw mencoba untuk membukanya saat gw putuskan untuk ambil waktu break saat mulai mempelajari instruksi pembukaan dalam diktat mettes hahaha dan akhirnya gw putuskan untuk membacanya dari awal. Ternyata enggak berbeda jauh dengan bahasa jepang. Hanya saja bahasa korea, aksara Han Gul mempunyai ciri khasnya yang unik hehehe memang mirip kunci sih. Tapi lebih dari sekdar kunci hehehe ada gunanya juga gw beli kamus itu, gw jadi bisa lebih mengerti sedikit seluk beluk bahasa Korea hehehe syukur-syukur dengan adanya kamus ini gw bisa lebih mudah memahami update status Virgine hehehe *apa karena ini yaa gw beli kamus? Hahaha*

Hingga pada akhirnya semua kegiatan gw lakukan secara silih berganti. Saat gw mulai stuck dengan proses penghafalan instruksi pembukaan, gw mulai lakukan semuanya dengan sangat tidak terorganisir hahaha mulai dari berbincang dengan teman-teman via whatsapp dan juga saling tegur sapa dengan beberapa teman di dalam twitter. Sempat juga dapatkan update status facebook Virgine via sms. Merenungkan bahasa baru yang mulai gw sukai yaitu bahasa Korea dan juga sambil tetap mencoba mengahafal administrasi pembukaan dalam mettes hahahaha tapi pada akhirnya...

Kira-kira sekitar jam setengah 10 malam ini, gw mulai stuck dengan semua kegiatan yang random ini hehehe maka dari itu, semua kegiatan gw sudahi. Gw putuskan untuk sudahi, karena saat gw merasa sudah enggak sanggup lagi untuk memasukkan semua administrasi pembukaan dari dalam diktat mettes ke dalam kepala gw enggak tahu lagi harus lakukan apa. Simple saja, gw stuck dan kemungkinan besar karena sudah terlampau lama menghafal gw bosan. Jadinya gw tutup diktat, gw letakkan di atas meja dan enggak pakai lama gw bersiap untuk tidur. Kembali ucapkan selamat malam untuk Virgine di dalam hati. Barulah setelah itu gw langsung putar badan dan tertidur hehehe kalau pun enggak langsung bergegas tidur, gw enggak tahu akan lakukan apa lagi hehehe tampaknya keputusan gw untuk tidur begitu sudah alami stuck dengan proses menghafal administrasi pembukaan dalam mettes adalah keputusan yang baik hehehe :)

Hehe overall hari ini menyenangkan sih. Semester neraka yang gw takutkan akan menjadi kenyataan, pada kenyataannya tidak demikian hehehe hari ini gw merasa kayaknya ada keinginan yang enggak gw sadari yang pada akhirnya mendorong gw untuk membeli kamus bahasa Korea tersebut hahaha sama sekali enggak ada yang bisa menjelaskan motivasinya. Gw sendiri saja bertanya-tanya kenapa hahahaha terima kasih Tuhan untuk hari ini. Terima kasih untuk hidup yang diperpanjang. Terima kasih untuk segalanya. Untuk tekad menggebu dalam perburuan stopwatch pada hari ini. Untuk niat menghafalkan adminsitrasi pembukaan. Untuk saat-saat dimana gw enggak membuang waktu yang ada dengan percuma hehehe terima kasih juga untuk semua orang, teman-teman, dan sahabat yang hadir pada hari ini. Kehadiran kalian kembali menyemarakkan hari ini sehingga hari ini pun gw enggak kesepian sekalipun masih tetap merindukan kehadiran Virgine hehehe :p terima kasih yaa untuk kalian semua :)

Dan buat Virgine... Hihihi mungkinkah ada kamu dibalik terberlinya kamus bahasa Korea pada sore hari ini? Mungkinkah adiksi yang aku alami terhadap Korea dikarenakan karena kamu? Hehe aku enggak bisa bilang iya dan tidak secara 100% bulat. Kalau dari segi musik... Jujur aku memang menyukai banyak genre musik. Aku suka yang mellow dan mendayu. Dari lagu macam itu, aku bisa mendapat semangat hehehe tapi pada akhirnya mungkin sampai addict seperti ini itu memang karena kamu. Aku sepertinya punya keinginan alam bawah sadar yang tidak aku sadari terkait dengan kepergian kamu ke Korea. Seperti dibelinya kamus bahasa Korea. Aku akui saat melihat itu... Yang pertama kali aku ingat ya kamu. Tapi kenapa akhirnya aku membeli... Aku juga enggak tahu. Tapi pada kenyataannya itu terbeli dan hahaha aku baca hehe jadi sedikit ngerti tentang Han Gul nih aku hehehehe tapi apa pun yang aku alami hari ini terkait dengan kamu aku syukuri semuanya. Terima kasih untuk moment random pada hari ini yang pada akhirnya membuat aku kembali ingat sama kamu hehe hari ini aku kembali tidak mengetahui bagaimana hari kamu di sana. Tapi aku berharap semoga hari kamu baik dan menyenangkan hehehe kamu baik-baik yaa di sana, rajin belajar, jangan nakal, jangan malas, jaga diri, jaga kesehatan, dan yang paling penting jangan lupakan doa yaa hehe sayang kamu! Tetep hehe :* kangen kamu juga tetap. Kalau enggak bagaimana mungkin sebuah kamus yang mungkin tidak sama sekali ada hubungannya dengan kamu bisa aku kaitkan sebegitunya dengan kamu? Kamus Korea sama dengan kamu. Itu sama sekali bukan logika berpikir yang normal. Yaah mungkin itu logika cinta. Dimana banyak orang katakan logika cinta itu tidak normal. Setiap premis tidak jelas. Tapi kesimpulannya kamu, kamu, dan kamu. Sejauh ini mekanisme putar fokus bekerja dengan baik sih. Aku bisa lalui hari tanpa harus memikirkan kamu secara berlebih hehehe tapi yaa itu tadi, tetap kangen tetap sayang hehehe :p hari ini baik. Untuk aku hari ini baik. Semoga juga demikian adanya untuk kamu. Dan jika ada hari esok... Semoga esok lebih baik yaa hehe noreul bogo shipoyo *nanti aku akan coba rangkai kata cinta yang lain yaa* hehe :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar